Sukses

Alasan Kesehatan, Aretha Franklin Batalkan Dua Konser

Pengelola tempat penyelenggara dua konser tersebut mengumumkan bahwa Aretha Franklin yang berjuluk Ratu Soul membatalkan jadwal konser 20 Mei mendatang bersama Chicago Symphony Orchestra. Serta, penampilan solo pada 26 Mei nanti di Foxwoods Resort Casino di Connecticut, AS.

Dengan alasan kesehatan, Aretha Franklin membatalkan dua jadwal penampilannya. Pengelola tempat penyelenggara dua konser tersebut mengumumkan bahwa Ratu Soul itu membatalkan jadwal konser 20 Mei mendatang bersama Chicago Symphony Orchestra. Serta, penampilan solo pada 26 Mei nanti di Foxwoods Resort Casino di Connecticut, Amerika Serikat.

"(Konser) itu batal untuk alasan kesehatan," ucap juru bicara Foxwoods, Dale Wolbrink, seperti dikutip Rolling Stone dari Reuters, Selasa (14/5/2013). Hanya saja, Wolbrink enggan menjelaskan secara rinci alasan kesehatan yang menyebabkan penyanyi berusia 71 tahun itu membatalkan penampilan pada 26 Mei mendatang.

Adapun Chicago Symphony Orchestra menyatakan Aretha Franklin membatalkan penampilannya dengan "rekomendasi dari dokter. Terutama untuk menjalani perawatan pada 20 sampai 26 Mei 2013.

"Penyanyi R&B, Janelle Monae, akan mengisi tempat Franklin dalam penampilan bersama Chicago Symphony Orchestra," demikian pernyataan resmi kelompok tersebut

Terkait pembatalan konser, manajer publikasi Aretha Franklin menolak memenuhi sejumlah permintaan komentar. Yang terang, ini bukan kali pertama Franklin terpaksa membatalkan tur konsernya. Pada 2010, ia juga mengurungkan konser lantaran menjalani operasi terkait masalah kesehatan yang tidak diumumkan.

Dan, saat ini penyanyi tersebut masih memiliki jadwal tersisa untuk tampil di dua konser di Kanada dan Michigan pada Juni mendatang.

Aretha Franklin adalah tokoh besar di kancah musik populer pada era 1960-an dan 1970-an. Sebut saja tembang-tembang terkenal seperti Respect dan (You Make Me Feel Like) A Natural Woman. Sepanjang perjalanan kariernya, Franklin telah meraih 18 Grammy Awards dan menjadi artis wanita pertama yang dilantik pada Rock and Roll Hall of Fame.(Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.