Kata orang cemburu tandanya cinta. Dan kali ini Julia Perez atau akrab disapa Jupe dibuat cemburu karena kekasihnya, Gaston Castano melirik seorang pramugari.
Tak jelas kejadiannya kapan, yang pasti Selasa pagi (9/7/2013) Jupe benar-benar meluapkan emosinya di sosial medial twitter lantaran cemburu. Setiap kali naik pesawat milik sebuah maskapai penerbangan swasta nasional, Jupe selalu ketakutan kalau Gaston tergoda dengan pramugarinya yang terkenal cantik-cantik.
2jam.mata gw melek..yg tadinya capek bgt di pesawatt,,sekarang melotot ampe bijimata gw keluar, grrgrgrg *gigi anjing* AWAS CEWE GALAK
Biar Gaston tak tergoda, Jupe bahkan meminta agar masakapai tersebut menggantikan pramugari muda dan cantik dengan nenek-nenek.
Setiap kali naik ****** pasti gw mikir.em jgn2 neh pramugari mau sikatt laki gw.bisa ngak peraturan baru.pramugari umur 65thn
@juliaperrez: Pramugari woii pramugari..bak model2 dalam pesawat..kaki panjangmu..seyum manismu..mengoda suamiku.*colokmata @GASTONCASTANO32*
Sepertinya Jupe memang diserang rasa cemburu yang berlebihan.
@juliaperrez: Yg salah laki kita yg ngeliatin tuh cewe2 apa yg salah cewe2 yg tebar pesona..sama laki kita * lempar granat ke dua2nya* KELArrrrrrrrrrr
Cinta Jupe ke Gaston memang sangat dalam. Ia benar-benar cemburu dan takut kehilangan Gaston Castano.
@GASTONCASTANO32 Yes, I’m scared. Yes, I’m jealous. I’m scared that you think she’s pretty. I’m jealous that you will find her more interesting.
Ya, jelas sudah Jupe cemburu karena takut kehilangan Gaston Castano yang sangat dicintainya [Baca: 7 Alasan Jupe Begitu Mencintai Gaston Castano]. selama ini pengorbanan Jupe memang sangat besar untuk mempertahankan cintanya kepada Gaston. Karena sejak awal mereka pacaran, sang bunda tak pernah memberikan restu. Tapi sejak Jupe keluar dari penjara terkait kasus perseteruan dengan Dewi Perssik, sang bunda pun akhirnya memberikan restu.(Rom)
Seram... Beginilah Ketika Jupe Cemburu sama Pramugari
Kata orang cemburu tandanya cinta. Dan kali ini Julia Perez atau akrab disapa Jupe dibuat cemburu karena Gaston melirik seorang pramugari.
Advertisement