Sukses

Kim Kardashian Palsukan Soal Diet Turun Berat Badannya?

Kabarnya, untuk mendapat bentuk tubuh ideal pasca melahirkan, Kim Kardashian tidak diet, melainkan suntuik sedot lemak.

Pada 15 Juni 2013 lalu Kim Kardashian melahirkan seorang putri dengan sang kekasih, Kanye West. Saat itu berat badan wanita sosialita ini memang seperti terbalik. Dirinya yang sempat dielu-elukan karena memiliki bentuk tubuh yang membuat iri para wanita berubah seketika menjadi bahan olokan.

Life&Style Magazine melaporkan bahwa hal itu dianggap sebagai kebohongan Kim Kardashian. Hal yang terjadi padanya dianggap sebagai sesuatu yang sangat langka, apalagi tubuh Kim berperawakan besar dan tiba-tiba kehilangan berat badannya sebanyak 11 kg hanya dalam waktu singkat pasca hamil.

"Sebenarnya ia (Kim Kardashian) mengambil jalan termudah," ungkap sumber tersebut kepada majalah Life&Style Jumat (22/11/2013).

Sumber itu mengatakan bahwa Kim hanya berpura-pura masuk ke gym atau sanggar-sanggar senam pilates untuk mengecoh wartawan. Sebenarnya Kim mengunjungi butik-butik kosmetik dan operasi plastik di Beverly Hills untuk mendapatkan perawatan seperti sedot lemak, menghilangkan strecth-mark, dan kerutan yang muncul di perut dan tubuhnya supanya tidak terlihat kendur.

Perawatan yang bernama fat-reducing ultrasound tersebut menghabiskan sekitar US$ 5000 per sesinya dan totalnya bisa mencapai US$ 80 ribu.

Tubuhnya dinilai gendut dan tak berbentuk. Parahnya mantan istri Kris Humphries tersebut tetap memaksakan untuk tampil eksis dengan mengenakan sepatu berhak tinggi dan baju-baju ketat pada awal-awal kehamilannya, ia seperti tidak mau tampil apa adanya. "Dia memang sangat mencintai anak perempuannya, namun ia juga sangat mencintai popularitasnya," tandasnya lagi.

baca:Demi Tampil Seksi, Kim Kardashian Diet Atkins

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini