Sukses

Krisdayanti Bantah Suaminya Bangkrut

Ada kabar, kalau Krisdayanti terpaksa jual suara karena sang suami, Raul Lemos, bangkrut. Apa benar?

OlehJulian EdwardDiperbarui 23 Jan 2017, 14:59 WIB
Diterbitkan 04 Des 2013, 12:20 WIB

Belum lama ini, Krisdayanti merilis album the best of Persembahan Ratu Cinta sebagai penanda kariernya di pentas musik selama belasan tahun. Tapi, ada nada sumbang muncul di balik peluncuran album itu. Ada kabar, kalau KD --sapaan Krisdayanti-- terpaksa jual suara karena sang suami, Raul Lemos, bangkrut. Apa benar?

Ditemui di bilangan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2013), KD menepis tudingan itu. "Tidak benar sama sekali. Raul juga di sini sebagai Executive Produser," tepis KD.

Justru, kata dia, sang suami baru saja mendirikan perusahaan musik bernama Raya Music yang diambil dari nama keduanya, Raul dan Yanti. Bahkan, KD ikut sumbang modal di perusahaan itu.

"Kami memberikan setoran yang sama. Saya ingin meluruskan asumsi buruk yang berkembang soal suami saya. Suami saya orang yang sangat perhatian kepada musik. Menurut dia, ini cara memberikan sesuatu yang sangat istimewa untuk wanita yang sangat inspiratif yaitu istrinya," jelas KD.

Sayang, KD belum bisa mengungkapkan seberapa besar keuntungan dari penjualan album itu. "Kan belum ada satu bulan. Nggak usah mikir jutaan kopi, harus tulus. Hasilnya akan saya sumbangkan sebagian untuk kesehatan anak-anak dan perempuan," tandas ibu empat anak ini.(Jul/Mer)

Produksi Liputan6.com