Sukses

Aktris Muda Hunger Games Ini Mengaku Biseksual

Amandla Stenberg, salah satu aktris muda di film Hunger Games baru saja mengakui dirinya adalah biseksual.

Liputan6.com, Los Angeles - Fans The Hunger Games tentu sangat mengenal karakter Rue yang diperankan oleh aktris muda Amandla Stenberg. Belakangan, ia bersuara jujur mengenai orientasi seksualnya.

Seperti dilaporkan Ace Showbiz, Sabtu (9/1/2016), Amandla secara terbuka mengidentifikasi dirinya sebagai sosok 'wanita biseksual berkulit hitam' dalam sebuah video selfie yang diposting di laman Tumblr miliknya pada Kamis, 7 Januari 2016 silam.

"Ini hal yang benar-benar sulit untuk dibungkam dan bisa menimbulkan luka saat melawan identitas kalian dan untuk membentuk diri kalian menjadi sosok yang tidak boleh kalian hadirkan," ujar aktris 17 tahun itu dalam videonya.

"Sebagai seseorang yang mengidentifikasikan diri sebagai wanita biseksual kulit hitam, saya sudah melalui hal itu, dan itu menyakitkan, dan itu janggal dan tidaklah nyaman," lanjutnya.

"Tapi kemudian saya menyadari karena Solange (Knowles) dan Ava Duvernay dan Willow (Smith) dan semua gadis kulit hitam yang menyaksikan ini sekarang, bahwa tidak ada yang benar-benar harus diubah," tambahnya.

Amandla Stenberg, salah satu aktris muda di film Hunger Games. (bet.com)

Ia pun meneruskan, "Kami tidak bisa ditekan. Kami bermaksud untuk mengungkapkan kegembiraan dan cinta kami dan air mata kami dan menjadi besar dan berani dan tentu tidak mudah untuk menelannya."

Amandla sendiri memiliki seorang ibu keturunan Afrika-Amerika dan ayah kulit putih dari Denmark. Bicara mengenai kebebasan, ia mengaku sangat setuju dengan konsep pemberontakan melalui keterbukaan jati diri tanpa peduli komentar orang lain.

"Inilah saya, menjadi diri saya sendiri dan ini sangat sulit dan rentan dan pastinya menjadi sebuah proses, tapi saya belajar dan saya tumbuh," terangnya.

Amandla Stenberg, salah satu aktris muda di film Hunger Games. (standard.co.uk)

Melengkapi videonya, ia berkata, "Maksud saya, kita perlu lebih diwakilkan di dalam film dan di televisi dan suara kita harus diperdengarkan dengan lebih keras di media."

Dilanjutkannya, "Dan bukan hanya perempuan dengan kulit berwarna, maksudnya, wanita biseksual, wanita gay, wanita transgender, wanita cacat mental. Saya muak dengan semua kebencian terhadap kaum wanita dan homofobia dan transphobia yang saya lihat di sekitar saya dan saya tahu kalian juga."

Peran Amandla Stenberg sebagai Rue bisa dilihat dalam film pertama The Hunger Games. Karakter tersebut digambarkan sebagai salah satu peserta turnamen termuda yang menjadi sekutu Katniss Everdeen.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini