Sukses

Siapa Peserta Pertama yang Tereliminasi di Q Academy 2?

Lima peserta di Grup A harus menampilkan suguhan lagu bernafaskan Islami selama dua hari sebelum eliminasi dilakukan.

Liputan6.com, Jakarta Babak 20 Besar Q Academy 2 Indosiar sudah dimulai sejak Senin, 30 Mei 2016 malam. Dua puluh peserta lolos audisi sebelumnya yang dibagi menjadi empat grup. Grup A, menjadi penampil pertama yang beraksi di hari Senin-Selasa (31/5/2016) malam.

Dana (Palopo), Duo Nusa (Kertasari), Fandy (Binjai), Wilda (Batam), dan Aulia (Serang) yang menempati Grup A harus menampilkan suguhan lagu bernafaskan Islami selama dua hari sebelum dilakukan proses eliminasi. Hasil polling SMS di hari pertama, Dana sementara berada di posisi pertama. Sementara tiga terbawah adalah Wilda, Aulia, dan Fandy.

Q Academy Indosiar (Vidio.com)

Di hari kedua, Dana kembali sukses memuncaki polling SMS akhir dengan 25,8 persen, bersama Duo Nusa yang mendapat 22,3 persen. Keduanya pun lolos otomatis ke babak 16 besar atau Babak Ramadan. Sama seperti hari pertama, posisi tiga terbawah masih diisi Fandy, Wilda, dan Aulia. Ketiganya pun harus melalui babak vote dewan juri.

Hasilnya, Fandy yang pertama mendapat giliran, berhasil meraih empat SAH dari juri Ivan Gunawan, Nassar, Bunda Hetty Koes Endang, dan Krisdayanti. Satu BATAL didapat dari juri Opick. Fandy langsung menyusul Dana-Duo Nusa setelah peserta kedua, Wilda, hanya merebut dua SAH saja, masing-masing dari Opick dan Ivan.

Wilda akhirnya gagal melaju ke Babak Ramadan, karena Aulia berhasil mendapat tiga SAH dari Opick, KD, dan Bunda Hetty. Hasil ini juga sesuai dengan data polling SMS terakhir, dimana Wilda berada di urutan buncit dengan hanya 15,2 persen. Fandy dengan 19,2 persen ada di posisi ketiga, sementara Aulia menguntit dengan 17,5 persen.

Q Academy 2 akan dilanjutkan dengan penampilan para peserta dari Grup B. Acara ini ditayangkan Indosiar pada Rabu (1/6/2016) dan hasilnya akan diumumkan sehari setelahnya, atau Kamis (2/6/2016). Jangan lupa dukung favorit anda lewat SMS dengan format ketik QA spasi nama peserta, lalu kirim ke 97288.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini