Sukses

Jadi Pemberitaan di AS, BigBang Makin Populer

BigBang terus menunjukkan taringnya di dunia musik internasional. Selain sukses menggelar konser, BigBang juga beberapa kali menjadi pemberitaan di media AS.

Liputan6.com, Los Angeles: BigBang makin tenar di dunia musik internasional. Buktinya, konser BigBang di beberapa negara dunia selalu meninggalkan kesan mendalam. Konser BigBang di Amerika Serikat yang nyaris gagal akibat Badai Sandy juga ternyata menuai sukses.

Selain itu, BigBang sempat beberapa kali menjadi pemberitaan di media Amerika Serikat, surga bagi dunia entertainment. Pada konser di AS beberapa waktu lalu, dipadati 48 ribu VIP, sebutan penggemar BigBang. Selain itu, konser tersebut juga diliput media tenar seperti CNN, New York Times, Billboard, dan FUSE TV.

Nama BigBang juga menjadi headline di majalah SPIN. BigBang disebut-sebut sebagai boyband asal Korea Selatan yang paling top. Di majalah itu, jalannya konser BigBang di AS beberapa waktu lalu juga diulas. Konser tersebut dipadati 48 ribu VIP, sebutan penggemar BigBang.

Penampilan solo G-Dragon di konser tersebut juga dielu-elukan. Bahkan, GD dipanggil dengan Kanye West-nya Korea. Bahkan, penampilan masing-masing personel BigBang, T.O.P, GD, Seungri, Taeyang, dan Daesung, juga menjadi sorotan.(KPopStarz/DES)




* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini